ZOOM

Baca, Like, Comen, dan Share!

Wabah Covid19 ternyata punya story dan kesan tersendiri di hati masyarakat. Baik itu dilihat dari sisi sosial, ekonomi, global dll. Nah, hari ini Aku mau posting story Trend aplikasi #zoom

Why? Buat mereka aplikasi ini sangat memudahkan orang-orang berinteraksi secara online tanpa harus bertemu langsung. Jadi beberapa pekan lalu, sahabat-sahabat yg merantau ngajakin main zoom. Kali itu Aku absen. Pertama, khawatir memori handphone full, nggak bisa download. Jadi memilih alfa.

Qadarullah Ahad lalu room Arisan Sniper 2013, bikin inisiatif arisan online dengan aplikasi #zoom. Intruksi buk ketua.
"Assalamualaikum Ukhtifillah... kita nge zoom jam 16:30 ya ukh."

Me: "Ana nggak ikut zoom. Karena memori hp penuh. Jadi ngikut hasil akhir aja."
Temen-temen yg lain pada respons.

Ukhti A: "Ok Ana ikut zoom." dan seterusnya...

Terus salah satu ukhti ngasih instruksi sama orang-orang di group.

"Bisa klik linknya aja, without apl. mudah-mudahan terkoneksi. Kalau udah pada stay? saya On ya. Please say something! Kalau sampai jam 5 blm pada respon..silakan hostnya ganti aja ya?"

Tarammm...
Biasa kalau perdana pasti problem dulu. Dari suara nggak denger, muka nggak nampak di layar handphone. Antara lucu, dan malu. Tapi mereka tetep sabar ngasih intruksi ke yang lain buat ngarahin. Untuk bisa On dengan tanpa problem. Klik Audio plus Klik Video. Alhamdulillah, ternyata bisa ikut On dan nge-zoom walaupun nggak semua yg ada di room group absen. 

Hehehe...
Tapi best momentnya apa?? Yupss... Bisa temu dalam Zoom.
Salah satu ukhti komen. Sebenernya bukan arisannya yg di tunggu-tunggu. Tapi cuap-cuap dengan snipernya itu lho yg paling di rindu, di tengah pandemi saat ini. Belum Move On.

@30haribercerita
#ArisanPenting#SilaturahmiLebihPenting#Amanah#Musyawarah#ukhuwah#Sniper13

Palembang, 15042020
Writer by: @dianazzahrast

Comments

Popular Posts